Post Page Advertisement [Top]

Profil Ponpes Ash-Shiddiqiyyah Sukadiri Kabupaten Tangerang


Pondok Pesantren Ash-Shiddiqiyyah awal didirikan pada Tahun 2013 di bawah naungan Yayasan Ash-Shiddiqiyyah, bermula pada keprihatinan pendiri pondok pesantren Ash-Shiddiqiyyah Ustadz Muhammad Cahyadi akan mahalnya biaya masuk pondok lain sedangkan dilingkungan sekitar banyak yang berminat dan ingin mempelajari ilmu agama. Oleh karena itu, didirikanlah pondok pesantren Ash-Shiddiqiyyah di mana semua santrinya bisa belajar dengan biaya yang terjangkau dan gratis untuk yatim.
Logo Ponpes Ash-Shiddiqiyyah Sukadiri

Pondok Pesantren Ash-Shiddiqiyyah didirikan oleh Ustadz Muhammad Cahyadi pada Tahun 2013 di Desa Kebon Kelapa Munis, Desa Pekayon Kecamatan Sukadiri, dikarenakan luasnya lahan yang kurang memadai, maka pada Tahun 2017 Pondok Pesantren Ash-Shiddiqiyyah pindah ke lokasi Kampung Sukadiri RT. 001 RW. 001 Desa Sukadiri Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang Provinsi Banten dengan luas ± 3000 m3.

Selama berdiri, Pondok Pesantren Ash-Shiddiqiyyah mengalami perkembangan secara berkala dan berkat do'a dan dukungan dari banyak pihak, maka pada tahun 2019 didirikan lembaga Paud KB Aisyah dibawah naungan Yayasan  Ash-Shiddiqiyyah yang memberikan pendidikan bagi anak usia dini antara umur 3-6 tahun sebagai transisi untuk membantu anak usia dini memasuki jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD).

Selanjutnya, pada tahun 2020 didirikan pula lembaga SMP Islam Ash-Shiddiqiyyah yang berharap bisa menjadi pencetak pilar-pilar untuk generasi berikutnya. Untuk melengkapi tingkatan jenjang pendidikan formal di Pondok pesantren Ash-Shiddiqiyyah, tahun 2024 pihak Yayasan Ash-Shiddiqiyyah meluncurkan pendirian Sekolah Menengah Atas (SMA) yang menjadi tolak ukur kemajuan dan pengembangan akademik bagi para santri di pondok pesantren Ash-Shiddiqiyyah.

Bottom Ad [Post Page]